06 October 2011

Menguak Misteri Bulu Perindu

Adanya kekuatan mistis yang dimiliki buluh perindu bukan tak bisa dibuktikan. Beberapa pengalaman dari orangtua-tua dahulu, kekuatan yang terkandung dalam buluh perindu ini, memberikan keyakinan pada benda ini sebagai kepercayaan turun-temurun.

Alasan itupula, mengapa buluh perindu tetap dicari informasinya maupun melihat secara langsung kekuatan yang dimiliki buluh ghaib ini. Secara teori logika, kekuatan pada buluh perindu memang tak bisa dianalisiskan. Tapi, secara nyata kekuatan ini selalu dipakai dimanfaatkan oleh sebagian kalangan.

Nah, cekau.com mencoba merangkai kekuatan yang terkandung di dalam buluh perindu ini. Berikut hasil investigasinya:

1. MEMPERINDAH SUARA
Jika kita memiliki buluh perindu ini, maka suara yang kita dendangkan akan menjadi daya tarik, indah dan syahdu. Ini dibuktikan ketika orang yang mendengarkan senandung suara yang kita dendangkan saat bernyanyi, atau mengaji, maupun berpidato di depan umum. Maka orang akan senang mendengarnya.

Caranya, bulu perindu dipatahkan sekecil mungkin, dan dimasukan ke selah-selah gigi graham atau gig seri yang disamping. Cobalah bernyanyi.

2. BERNIAGA (USAHA)
Buluh perindu juga dapat memperlancar usaha atau berjualan. Selain, dagangan ramai dikunjungi konsumen. Bukti ini dapat dilakukan jika posisi tata letak kedai berada di ujung jalan buntu. Maka, kedai akan ramai dikunjungi.

Jika usaha untuk berniaga membutuhkan konsumen datang beramai-ramai, maka buluh ini dapat diletakkan di dalam laci kedai, atau toko, setelah buluh perindu itu dibungkus dengan kain.

Jika usaha burung walet, maka, buluh perindu dapat diletakkan di sisi speaker audio. Setelah itu kita tunggu hasilnya. Maka, akan tampak sejumlah burung walet berdatangan lebih banyak.

Jika dipakai untuk usaha menangkap ikan, maka buluh perindu ini dimasukan ke dalam botol, dan diikat kuat serta ditutup rapat di pangkal jaring, atau lukah, atau pukat. Maka ikan akan berdatangan lebih banyak.

Dan, masih banyak lagi untuk usaha lain, yang membutuhkan daya tarik bagi konsumen.

3. PENANGKAL BINATANG BERBISA
Ada yang menilai, buluh perindu juga dapat menjauhi binatang berbisa. Bila binatang berbisa dianggap berbahaya bagi manusia, maka buluh perindu dapat dipakai atau disimpan di dalam dompet. Bila digunakan untuk rumah tinggal, maka buluh perindu dapat disimpan di dalam lemari.

4. PENYAYANG (PENGASIH)
Nah, kemampuan yang satu inilah menjadi daya tarik kaum adam, untuk memilikinya. Biasanya, digunakan untuk mengaet atau menggoda lawan jenis. Ini juga bisa dipakai oleh kaum hawa. Buluh perindu cukup disimpan di dalam dompet atau diikat dalam  ikat pinggang.

Ternyata, bukan saja untuk mengaet lawan jenis, banyak pula dimanfaatkan para pegawai (karyawan) agar disayangi atasannya. Ini memang banyak terbukti. Beberapa keyakinan orang yang memakainya, mengatakan, mereka lebih disayangi atasan dan selalu dipercaya menjalankan tugas dan tanggung jawab. Bahkan, kepercayaan ini selalu terjadi berulang-ulang.

Inilah empat keyakinan yang menjadi alasan bagi sebagian kalangan, ketika hendak mencari buluh perindu ini. Apakah membutuhkan syarat-syarat lain setelah kita mendapatkan buluh perindu ini? Tidak. Tak ada bacaan atau amalan, ketika kita mendapat benda ghaib ini.

"Tak ada pantangan jika kita memakai atau menyimpan ini. Tetapi, jika benda ini dibawa atau pergi melayat ke tempat orang meninggal, maka barang ini akan mati," terang Datuk Dalang, kepada cekau.com.

Tidak ada bacaan yang dikhususkan untuk barang ini. Hanya niat dan serahkan kepada tuhan. Keyakinan sebagai dasar utama. Apalagi, benda ini memang sudah bertuah semenjak dulu. Inilah kuasa Tuhan, bahwa setiap makhluk ciptaanNya memiliki manfaat dan faedah yang berbeda-beda. Begitu pula kekuranganya. Tergantung siapa yang memakainya.* 

No comments: